Guna Berantas Narkoba di Binjai, BNNK Binjai Gandeng LPM USU
Ka BNNK Binjai AKBP H.Safwan Khayat saat menerima Tim LPM USU |
MebidangNews|Binjai - BNNK
Binjai menggandeng Lembaga Pengabdian Masyarakat (LPM) Universitas Sumatera
Utara (USU) yang di ketuai oleh Prof Tulus dan Sekretaris Prof Irnawati dalam
memberantas narkoba di kota Binjai.
Hal tersebut di
ungkapkan kepala BNNK Binjai AKBP Safwan Khayat saat menerima kunjungan dari
LPM USU yang diwakili oleh Mastauli Siregar dan Hairani Siregar di kantor BNNK
Binjai jalan Gatot Subroto kelurahan Limau Mungkur kecamatan Binjai Barat,
Senin (30/1).
Dalam kesempatan itu
perwakilan dari LPM USU Mastauli Siregar mengatakan, kerjasama dengan BNNK
Binjai dalam memberantas narkoba merupakan program kerja dari LPM USU, yang
salah satunya adalah pengabdian kepada masyarakat.
“LPM USU melihat BNNK
Binjai serius dalam memberantas narkoba di kota Binjai, hal tersebut sesuai
dengan program kerja kita. Maka dari itu kita adakan kerjasama dengan BNNK
Binjai, dan untuk tahap awal ini kita akan melakukan surve terlebih dahulu,”
ujar Mastauli Siregar.
Lebih jauh Mastauli
mengatakan, nantinya LPM USU dan BNNK Binjai setelah melakukan survei, akan
menciptakan lapangan kerja sehingga dengan banyaknya kegiatan masyarakat akan
terhindar dari bahaya narkoba.
Sementara itu kepala
BNNK Binjai AKBP Safwan Khayat mengatakan, sangat menyambut baik dengan adanya
kerjasama dengan LPM USU dalam memberantas narkoba di kota Binjai.
“Kita menyambut baik
dan siap untuk bekerjasama dengan LPM USU dalam memberantas narkoba, dan tahap
awal LPM USU dan BNNK Binjai akan langsung melakukan survei di kelurahan Setia,
Binjai Kota dan kelurahan Tanah Seribu, Binjai Selatan,” ungkap Safwan Khayat.
(M.1)
Tinggalkan Komentar Anda